Kamis, 03 Desember 2009



Laka lantas, Dua Tewas 1 Luka Berat

PURWAKARTA, RAKA - Dua orang tewas dan seorang lainnya mengalami luka berat dalam dua peristiwa kecelakaan yang terjadi didua tempat berbeda. Keduanya menjadi korban tabrak lari, pengendara yang tidak bertanggung jawab.

Kedua korban tersebut  yakni Nanang Hermawan (18) warga Kampung Krajan RT 9/4 Desa Sawah kulon Kecamatan Pasawahan, Purwakarta dan Nurhalimah  (19)  warga kampung Indobarat Desa Cilangkap Kecamatan Babakan Cikao, Purwakarta. Sedangkan Indra (19) warga Kampung Krajan RT 10/4 Desa Sawah kulon Kecamatan Pasawahan yang berboncengan dengan Nanang mengalami luka berat dan saat ini masih menjalani perawatan intensif tim medias RSUD Bayu Asih Purwakarta.

Menurut keterangan yang diperoleh, peristiwa kecelakaan yang menewaskan korban Nanang Hermawan terjadi Kamis (3/12) pagi sekira pukul 06.00 WIB di jalan Veteran Purwakarta. Pagi itu Nanang yang mengendarai sepeda motor Tossa nopol T 2880 AO berboncengan dengan Indra, tengah melaju di jalan Veteran dari arah Sadang menuju jalan Baru Purwakarta.

Ketika tengah melaju dijalan yang lurus, sepeda motor korban bertabrakan dengan kendaraan boks yang datang dari arah berlawanan. Namun petugas tidak bisa mengidentifikasi kendaraan boks yang kabur beberapa saat setelah kejadian.
Akibat tubrukan tersebut Nanang tewas seketika ditempat kejadian, sedangkan Indra mengalami luka berat. Kedua korban oleh petugas Unit laka lantas Satlantas Polres Purwakarta dievakuasi ke RSUD Bayu Asih Purwakarta.

Serhari sebelumnya Rabu (2/12)  sekira pukul 19.00 WIB,  peristiwa tabrak lari juga terja di jalan umum Purwakarta-Curug, tepatnya disekitar kampung Panodongan Desa Cilangkap, hingga mengakibatkan tewasnya  pewngendara sepeda motor Mio,  Nurhalimah (19) warga Kampung Indobarat Desa Cilangkap Kec. Babaklan Cikao Purwakarta. Kejadiannya  berawal ketika Nurhalimah yang tengah mengendarai sepeda motor Yamaha Mio nopol T 3329 AP tengah melajudi jalan umum Purwakarta-Curug dari arah Maracang menuju  Curug. Ketika sampai di kampung Panodongan tepat dijalan menikung, Mio yang dikendarai Nurhalimah berusaha mendahului truk kontainer yang dikemudikan Heri Sodikin bin Sukaman (37) warga Kampung Tipar rT 01/1 Desa Pagintung Kec. Jalawi Kab. Serang yang tengah melaju didepannya.

Pada saat bersamaan dari arah berlawanan muncul mobil Feroza yang tidak diketahui identitasnya karena kabur meninggalkan tempat kejadian. Tanpa bisa dihindari lagi akhirnya sepeda motor dan mobil Feroza saling bertabrakan.  Akibat tubrukan tersebut korban terjatuh ke jalan dan langsung tergilas roda  Feroza yang terus melaju setelah terjadinya tabrakan kemudian kabur men inggalkan tempat kejadian. Korban yang mengalami luka parah disekujur tubuhnya termasuk bagian kepala  tewas seketika ditempat kejadian.

Petugas dari Unit laka Satlantas Polres Purwakarta yang datang kelokasi setelah mendapat laporan dari warga langsung mengevakuasi korban ke RSUD  Bayu Asih Purwakarta. Kanit laka Polres Purwakarta IPDA Iwan Rasiwan ketika ditemui diruang kerjanya mengatakan, pihaknya masih menyelidiki dan memin ta keterangan dari dari sejumlah saksi yang mengatahui peristiwa kecelakaan dengan  motif tabrak lari tersebut.
Menurut Iwan, pihaknya juga terus melakukan pemburuan terhadap dua kendaraan yang telah mengakibatkan hilangnya nyawa orang lain yang kabur dan tidakj bertanggung jawab atas peristiwa kecelakaan yang dialaminya. (ton)


Akses email lebih cepat.
Yahoo! menyarankan Anda meng-upgrade browser ke Internet Explorer 8 baru yang dioptimalkan untuk Yahoo! Dapatkan di sini! (Gratis)


0 komentar:

pengunjung